Tempat Semua berita Unik, Aneh dan Menarik Berkumpul. Mulai dari Keanehan, Berita terkini, Teknologi, Olahraga, Lifestyle dan Renungan.
Pages
▼
John Terry Pensiun Dari Timnas
@SurgaBerita - Kapten Chelsea John Terry telah mengumumkan pengunduran dirinya dari tim nasional Inggris menjelang hearing dengan komisi disiplin federasi sepakbola Inggris (FA) terkait kasus rasis dengan bek Queens Park Rangers Anton Ferdinand.
Pemain berusia 31 tahun ini telah menyangkal tudingan itu, dan menuntut adanya pembersihan nama baiknya setelah dinyatakan tidak bersalah oleh di pengadilan Westminster pada Juli.
“Saya ingin mengucapkan terima kasih kepada para manajer Inggris yang telah membuat saya bermain untuk tim nasional di 78 pertandingan,” ujar Terry.
“Saya mendapatkan kesenangan bisa berbagi kehormatan dengan para pemain yang telah bermain bersama saya.”
“Saya ucapkan terima kasih kepada mereka, fans, serta keluarga saya untuk dukungan dan dorngan motivasi mereka dalam menjalani karir di tim nasional.”
“Mewakili dan menjadi kapten negara saya menjadi impian saya sejak kanak-kanak, dan itu merupakan kehormatan luar biasa.”
“Saya selalu memberikan yang terbaik, dan keputusan ini telah membuat hati saya sedih. Saya berharap Roy [Hodgson], dan tim nasional sukses di masa mendatang.”
“Saya membuat pernyataan ini hari ini menjelang hearing dengan komisi disiplin FA, karena saya merasa FA, yang terlalu ngotot mengejar saya, di mana saya sudah dinyatakan tidak bersalah oleh pengadilan umum. Itu membuat posisi saya di tim nasional tak dapat dipertahankan.”
“Sekarang saya menatap karir bersama Chelsea, serta bertarung di kompetisi domestik dan Eropa. Saya ingin menyampaikan ucapan terima kasih kepada fans dan klub atas dukungan tiada henti.”(sumber:Goal.com)
Tag : John Terry Pensiun Dari Timnas
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Follow twitter @SurgaBerita dan Gabung bersama kami SurgaBerita di di Facebook.