Home » Archives for 2013-02-17
@SurgaBerita - Gemerlap Cantik Perahu Kertas dengan Lampu LED, Bermain perahu kertas merupakan aktifitas yang selalu disenangi oleh anak-anak, dan ketika dewasa permainan itu masih menjadi hal yang menarik bagi kebanyakan orang.
Pelayaran ini merupakan seni instalasi yang dibuat oleh Aether & Hemera. Total armada perahu yang digunakan dalam aksi pelayaran ini berjumlah 300 perahu kertas, perahu-perahu kertas ini berlayar di sepanjang Sungai di tengah-tengah Canary Wharf, London.
Setiap perahu kertas ini diterangi oleh lampu LED berwarna yang membentuk pola menarik dan meramaikan malam. Bisa kita lihat perahu-perahu kertas ini berjajar rapi dan memiliki cahaya yang memanjakan mata.
Orang yang melintasi sungai Canary Wharf dapat melihat karya seni ini sampai tanggal 15 Februari 2013, tepatnya pada sore hari sampai jam 2 pagi setiap hari.
Perubahan warna dan pola ini dilakukan dengan perangkat ponsel yang menggunakan koneksi jaringan Wi-Fi ke perahu-perahu kertas di sungai.
Seniman yang membuat karya ini mengatakan bahwa visi artistiknya adalah kenangan yang dapat memprovokasi, mengeksplorasi interaksi estetika, dan untuk mendapatkan perasaan menyenangkan bagi penonton. Proyek ini dimotori oleh Grup Canary Wharf yang berjudul ‘Program Kerja Karya Seni’.
Pelayaran ini merupakan seni instalasi yang dibuat oleh Aether & Hemera. Total armada perahu yang digunakan dalam aksi pelayaran ini berjumlah 300 perahu kertas, perahu-perahu kertas ini berlayar di sepanjang Sungai di tengah-tengah Canary Wharf, London.
Setiap perahu kertas ini diterangi oleh lampu LED berwarna yang membentuk pola menarik dan meramaikan malam. Bisa kita lihat perahu-perahu kertas ini berjajar rapi dan memiliki cahaya yang memanjakan mata.
Orang yang melintasi sungai Canary Wharf dapat melihat karya seni ini sampai tanggal 15 Februari 2013, tepatnya pada sore hari sampai jam 2 pagi setiap hari.
Perubahan warna dan pola ini dilakukan dengan perangkat ponsel yang menggunakan koneksi jaringan Wi-Fi ke perahu-perahu kertas di sungai.
Seniman yang membuat karya ini mengatakan bahwa visi artistiknya adalah kenangan yang dapat memprovokasi, mengeksplorasi interaksi estetika, dan untuk mendapatkan perasaan menyenangkan bagi penonton. Proyek ini dimotori oleh Grup Canary Wharf yang berjudul ‘Program Kerja Karya Seni’.
@SurgaBerita - Walikota Setor Uang ke Geng Narkoba Untuk Tetap Hidup, Mexico City, - - Kartel-kartel narkoba sungguh menjadi momok bagi banyak orang di Meksiko. Bahkan para walikota di negeri itu harus memberikan sejumlah uang ke geng-geng narkoba untuk tetap hidup.
Seorang walikota tewas ditembak saat sedang menyantap sarapan pagi bersama istrinya di sebuah restoran beberapa hari lalu. Untuk menghindari nasib serupa, para walikota di negara bagian Michoacan, Meksiko barat mengaku mereka harus membayar ke kartel-kartel narkoba.
Wilfrido Flores Villa, walikota interim di kota Nahutzen, Michoacan merupakan walikota ke-31 yang tewas dibunuh di Meksiko sejak gelombang kekerasan terkait narkoba mulai melanda negeri itu tahun 2006.
"Kurangnya keamanan telah berdampak pada kami. Ini hal yang semua orang tahu tapi tidak dibahas, karena kami takut menghadapi kejahatan terorganisir tersebut," ujar salah seorang walikota kepada kantor berita AFP, Jumat (8/2/2013).
"Kami harus membayar pajak ke mereka," kata walikota yang minta dirahasiakan identitasnya itu. "Mereka tidak memberikan kami pilihan," imbuhnya.
Geng-geng yang beroperasi di Michoacan, mengganggu semua orang mulai dari yang kaya hingga yang miskin. Mereka semua harus membayar jika tidak ingin diculik atau dibunuh.
"Ini hal yang tak kami inginkan. Ini hal yang terpaksa kami lakukan. Kami tak tahu harus lari ke mana. Mereka tidak memberikan Anda pilihan," cetus walikota tersebut.
@SurgaBerita - Perkembangan Teknologi Layar Sentuhatau Layar Sentuh dari Masa ke Masa, Layar sentuh atau touch screen ini merupakan suatu temuan yang menakjubkan dan sangat mendukung perkembangan teknologi. Menurut filosofi Steve Jobs yang mempopulerkan layar sentuh dari perangkat iPhone dan iPad, sentuhan memiliki makna filosofis berupa cinta dan kepedulian. Oleh karena itulah ia yakin bahwa sistem ini akan menjadi favorit banyak orang di masa mendatang dan coba tebak: Mr. Jobs memang benar!
Bicara soal definisi, PC Magazine mendefinisikan touch screen sebagai: “Sebuah layar yang sensitif terhadap sentuhan jari atau stylus. Umum digunakan di mesin ATM, pusat retail point-of-sale, sistem navigasi mobil, monitor medis, dan panel kendali industri, layar sentuh menjadi sangat populer di handheld setelah Apple memperkenalkan iPhone pada tahun 2007”
cara kerja layar sentuh tersebut
pasti penasaran kan bagaimana cara kerja layar sentuh tersebut? Pada umumnya ada tiga komponen yang digunakan dalam teknologi layar sentuh.?
- Sensor sentuh, yaitu panel dengan permukaan yang responsif terhadap sentuhan. Sistemnya dibangun berdasarkan tiga tipe sensor, yaitu resistive (paling umum), surface acoustic wave, dancapacitive(di banyak smartphone). Secara umum sensor menggunakan arus listrik yang menyebar di perangkat tersebut, dimana dengan menyentuh layar, akan menyebabkan perubahan voltase. Perubahan voltase akan memberikan tanda titik sentuhan.
- Pengontrol (controller), adalah hardware yang mengubah perubahan voltase pada sensor ke dalam sinyal yang diterima komputer atau perangkat lain.
- Software mengatakan kepada komputer, smartphone, perangkat game, dan sebagainya, mengenai apa yang terjadi terhadap sensor dan informasi yang datang dari pengontrol. Bagian mana yang disentuh, dan hal ini akan memicu komputer atau smartphone untuk bereaksi.
evolusi layar sentuh dari Masa ke Masa
Sekarang kita masuk ke bagian inti, yaitu membahas Techvolusi alias evolusi teknologi dari layar sentuh ini.
Sejarawan sepakat bahwa penemu pertama layar sentuh adalah E.A. Johnson di Royal Radar Establishment, Malvern, Inggris, sekitar tahun 1965 – 1967. Penemu ini menerbitkan deskripsi utuh dari teknologi layar sentuh untuk kontrol lalu lintas udara di artikel yang diterbitkan pada tahun 1968.
Sejarawan sepakat bahwa penemu pertama layar sentuh adalah E.A. Johnson di Royal Radar Establishment, Malvern, Inggris, sekitar tahun 1965 – 1967. Penemu ini menerbitkan deskripsi utuh dari teknologi layar sentuh untuk kontrol lalu lintas udara di artikel yang diterbitkan pada tahun 1968.
sejarah teknologi sentuh dimulai dari sintesizer yang sensitif terhadap sentuhan. Menurut Canada Science and Technology museum, Electronic Sackbut karya Hugh Le Caine dianggap sebagai sintesizer musik yang pertama. Cara memainkan alat musikini adalah dengan memainkan keyboard di tangan kanan, sementara tangan kiri pada papan pengontrol yang terletak di atas keyboard.
Plato IV Touch screen karya University of Illinois merupakan bagian sistem komputer pendidikan di sekolah tersebut yang mulai dikembangkan sejak tahun 60an. Perangkat ini memiliki panel sentuh infra merah yang memungkinkan siswa menjawab dengan cara menyentuh layar.
Tahun 1984, Casio meluncurkan produk Casio AT-550 Watch. Permukaannya merupakan touch screen yang melengkapi fasilitas kalkulator dari jam tersebut. Pengguna bisa mengubah jam tersebut menjadi kalkulator dengan menekan tombol di bagian kiri, lalu menggunakan jari untuk menggambar masing-masing angka dan operasi matematika.
Apple Desktop Bus diperkenalkan pada tahun 1987. Perangkat yang terkenal dengan nama ADB ini merupakan sistem pertama yang memungkinkan seseorang terhubung dengan dua perangkat penunjuk yang serupa.
Pada tahun 1993, IBM dan telepon Company Bellsouth merilis Simon, sebuah ponsel yang digambarkan sebagai “mesin nirkabel, pager, dan perangkat pengirim email, kalender, jadwal janjian, alamat, kalkulator dan sketchpad. Ini merupakan perangkat pertama yang mengkombinasikan teknologi layar sentuh dengan telepon.
Pada tahun 1998, Akademisi dari University of Delaware, John Elias dan Wayne Westerman memproduksi FingerWorks. Ini merupakan keyboard yang beroperasi lewat gestur dan iGesture Pad, sebuah konsep yang serupa dengan Magic Trackpad dari Apple. Perusahaan berlogo buah apel ini lalu membeli FingerWorks di tahun 2005 dan meletakkan teknologi serta para penemu Fingerworks untuk mengerjakan pengembangan iPhone dan iPad.
Pada tahun 2003, tiga orang bersahabat yang berasal dari Bordeaux, membuat layar multi-touch screen yang mampu memberi sinyal dari sentuhan jari. Pada tahun 2005, perusahaan JazzMutant merilis Lemur, sebuah pengontrol musik dengan interface layar sentuh.
2007 adalah saat terbitnya iPhone. Apple adalah perusahaan pertama yang merilis smartphone touch screen ke pasaran. iPhone memiliki rancangan yang ringkas dan bersahabat bagi pengguna. Pada awalnya perangkat ini dikembangkan oleh Krueger.
Pada tahun 2010, Apple menghadirkan iPad dengan teknologi touch screen sebagai penunjang aktivitas sehari-hari. Perangkat ini memungkinkan pengguna berselancar di Website, membaca dan menulis email. Ini merupakan hal yang penting dalam perkembangan sistem layar sentuh.
Pernah dengar Samsung SUR40? Perangkat Samsung ini merupakan sebuah meja yang interaktif. Tujuannya adalah kamu bisa langsung menggunakan ‘meja’ ini untuk bekerja, dan bisa dimanfaatkan sebagai perangkat penting untuk meeting atau proyek lainnya
@SurgaBerita - Sejarah dan Asal Usul Nama Hari Dan Bulan, Hari adalah sebuah unit waktu yang diperlukan bumi untuk berotasi pada porosnya sendiri. Satu hari terdiri dari siang dan malam. Tetapi hari tidak termasuk unit Standar Internasional (SI) tetapi tetap diterima untuk kegunaan yang berhubungan dengan SI.
Nama Hari
Kita memperoleh nama-nama hari bukan dari Bangsa Romawi tetapi dari Bangasa Anglo-Saxon, yang menamai sebagian besar dari hari-hari menurut nama dewa-dewa mereka, yang kurang lebih sama dengan dewa-dewa Bangsa Romawi.
1.Hari Matahari menjadi 'Sunnandaeg', atau Sunday (Minggu). Sunday = Sun's day = Hari penyembahan dewa matahari.
2.Hari Bulan dinamakan 'Monandaeg', atau Monday (Senin). Monday = Moon's day = Hari penyembahan dewi bulan.
3.Hari Mars menjadi hari Tiw,yaitu dewa perang mereka. Ini menjadi 'Tiwesdaeg', atau Tuesday (Selasa). Tuesday = Tiw's day = Hari penyembahan dewa tiw, atau tiwes, atau teves.
4.Bukannya nama Merkurius, nama Dewa Woden diberikan menjadi Wednesday (Rabu). Wednesday = Woden's day = Hari penyembahan dewa woden, atau wooden. woden = oden atau odin (dewa kayu/tumbuhan).
5.Hari Romawi Yupiter, dewa guntur, menjadi hari guntur Dewa Thor, dan ini menjadi Thursday (Kamis). Thursday = Thor's day = Hari penyembahan dewa thor.
6.Hari berikutnya dinamakan Frigg, istri Dewa Odin, dan oleh karena itu kita mempunyai Friday (Jumat). Friday = Friy's day = Hari penyembahan dewa friyy, atau frigg, atau frigid.
7.Hari Saturnus menjadi 'Saeterbsdaeg', terjemahan dari bahasa Romawi, dan kemudian menjadi Saturday (Sabtu). Saturday = Saturn's day = Hari penyembahan dewa saturnus.
ASAL-USUL PENAMAAN HARI DALAM BAHASA INDONESIA
1.Minggu = Domingo, Portugis = hari minggu/pekan (satuan waktu 7 hari)
2.Senin = Itsnain ( إثنين ) Arab = Dua, atau hari ke-2
3.Selasa = Tsalasa ( ثُّلَاثاء ) Arab = Tiga, atau hari ke-3
4.Rabu = Arba'a ( أَرْبعاء ) Arab = Empat, atau hari ke-4
5.Kamis = Khamis ( خَمِيس ) Arab = Lima, atau hari ke-5
6.Jum'at = Jum'at ( جُمْعَة ) Arab = berjama'ah, atau hari berjama'ah di masjid
7.Sabtu = Sabtu ( سَّبْت ) Arab = hari Sabat, hari ibadah umat Nabi, Yusuf, Ayyub, Musa, Harun, Dawud, Sulaiman, Ilyas, Ilyasa, Zakariya, Yahya, 'Isa AS Para Nabi keturunan Bani Isra'il.
BULAN
ASAL-USUL PENAMAAN BULAN DALAM KALENDER MASEHI/GREGORIAN
1.January = Janus (ianuarius) = dewa pintu gerbang.
2.February = Februum = pensucian, pagan romawi kuno merayakan ritual februa di bulan ini.
3.March = Mars, atau martius = dewa perang. April = Aphrilis, atau Aphrodite atau Aphros = venus.atau:
4.April = Apreire = buka, musim tanam-tanaman mulai berbunga.
5.May = Maia Maiestas = putri tertua dan tercantik dari dewa atlas.
6.June = Juno (romawi) = hera (yunani), putri dari saturnus, istri jupiter, ibu dari mars, minerva and vulcan.
7.July = Julius Caesar = penguasa kekaisaran roma pertama (50 BC - 44 BC). Sebelumnya bulan ini dinamakan Quintilis = 5, atau bulan ke-lima.
8.August = Agustus = penguasa kekaisaran roma ke-dua (42 BC – 14 AD). Sebelumnya bulan ini dinamakan Sextilis = 6, atau bulan ke-enam.
9.September = Septem, = 7, atau bulan ke tujuh.
10.October = Octo, atau octa = 8, atau bulan ke delapan.
11.November = Novem, Novemus = 9, atau bulan ke sembilan. December = Decem, Decimus = 10, atau bulan ke sepuluh.
ASAL-USUL PENAMAAN BULAN DALAM KALENDER HIJRIAH
1.Muḥarram (محرّم) = Haram > haram berperang.
2.Safar (صفر ) = Perjalanan > musim para kabilah berdagang keluar daerah.
3.Rabi' al-awwal (ربيع الأول) = awal Musim Semi.
4.Rabi' al-akhir (ربيع الآخر) = akhir Musim Semi.
5.Jumada al-awal (جمادى الاول) = awal Musim Kering/mati (tumbuhan).
6.Jumada al-akhir (جمادى الآخر) = akhir Musim kering/mati (tumbuhan).
7.Rajab (رجب) = Menghormati > persiapan bekal (fisik & mental) menuju Ramadhan.
8.Sya'ban (شعبان) = Berpencar > berpencar mencari mata air.
9.Ramadhan (رمضان) = bulan diturunkan-NYA ayat-ayat al-Qur'an.
10.Syawal (شوّال) = Membawa > musim hewan berkembang biak (betina membawa isi).
11.Dzu al-Qa'idah (ذو القعدة) = pemilik sikap duduk/tidak berdiri > masa tenang, tidak berperang.
12.Dzu al-Hijjah (ذو الحجة) = pemilik masa Hajj/Haji > musim Haji.
Tag : Asal Usul Pembuatan Nama Hari, Sejarah Penemuan Nama Hari di Dunia
Sumber 1
Sumber 2
@SurgaBerita - Tips Cara Mengatasi Persaingan Bisnis, Pada tahun 2013 ini, perkembangan bisnis diperkirakan akan mengalami peningkatan yang begitu pesat terutama di negara Indonesia. Hal ini terlihat dari banyak-nya golongan masyarakat yang dahulu kala lebih memilih karir untuk menunjang kehidupannya, sekarang ini semakin tumbuh jiwa enterpreneur dan mulai memilih untuk merintis sebuah usaha.
Melihat peluang yang besar untuk memulai sebuah usaha didasarkan pada potensi pasar dan konsumen indonesia yang sangat luas. Walaupun usaha yang akan mereka mulai menjanjikan keuntungan yang besar, namun beragam resiko kegagalan dapat menghantuinya, dikarenakan persaingan yang semakin ketat.
Untuk itu, saya akan memberikan beberapa tips guna mengatasi persaingan bisnis yang akan anda lakukan:
- Ciptakan ide-ide segar dalam berbisnis
Janganlah memulai bisnis dengan memilih bisnis yang seragam, karena tingkat persaingannya akan semakin besar. Untuk itu ciptakanlah ide-ide segar untuk bisnis anda, sehingga anda akan menghasilkan strategi bisnis yang berbeda dari yang lainnya, maka bisnis anda akan sangat berpeluang besar untuk bertahan dalam jangka waktu yang lama. - Mengikuti perkembangan teknologi
Jika dahulu memperluas jaringan pasar dengan menggunakan sistim Offline (dari satu tempat ke tempat lain), mulailah dari sekarang menggunakan teknologi internet untuk memperluas jaringan. Disamping menghemat waktu, anda juga dapat mengenalkan barang atau jasa yang ditawarkan, keberbagai wilayah di indonesia maupun mancanegara. - Memilih SDM yang mendukung bisnis anda
Pemilihan SDM yang sesuai dengan tipe bisnis anda, hal tersebut merupakan faktor yang sangat penting dalam perkembangan bisnis kedepannya. Jika anda salah memilih SDM untuk bisnis anda, maka dapat dipastikan bisnis anda tidak akan berjalan sesuai dengan rencana awal. Untuk itu pemilihan SDM yang handal, yang mampu menjalankan bisnis sesuai dengan kemampuannya, sangat sekali diharapkan.
Tips-tips diatas merupakan faktor yang sangat penting guna mengatasi tingkat persaingan bisnis di masyarakat. Jangan-lah ragu dan takut untuk memulai sebuah bisnis, pelajarilah semuanya maka anda akan membuka pintu keberhasilan.
Tag: Cara Mengatasi Persaingan Bisnis, Tips Menghadapi Persaingan dalam Berbisnis
sumber: |
@SurgaBerita - Tips Cara Memanfaatkan Taman untuk Belajar Fotografi, Banyak obyek yang bisa dijadikan sasaran di taman ini. Tidak hanya itu, berbagai teknik fotografi juga bisa dijajal di sini.
Memotret Sunrise dan Sunset
Mulai dari bagaimana memotret sunrise di pagi hari. Untuk yang satu ini seringkali saya terlambat mengejar matahari terbit. Maklum saja, masih tidak enak harus hunting sunrise di pagi hari sementara anak-anak harus pergi sekolah. Kalaupun libur, seringkali anak-anak masih malas diajak keluar rumah. Sudah pasti alasannya karena masih dingin. Yah, akhirnya didapatlah matahari yang sudah agak tinggi dengan langit yang sudah mulai biru.
Tetapi lumayan, bisa praktik memotret sunrise. Awal latihan, saya biasanya menggunakan menu Landscape yang disediakan otomatis di kamera. Namun kadang hasil settingan otomatis di kamera tidak cukup memuaskan. Misal jika ingin sinar mataharinya ada efek starburst, meggunakan menu yang sudah ada di kamera kurang mantab atau bahkan seringkali malah tidak didapat hasil. Untuk mengatasi ini caranya, saya lihat dulu Exif dari mode sunset, kemudian saya pindah ke menu Manual dan kemudian menyetting kamera seperti mode sunset tadi. Tetapi Aperture-nya lebih kecil dari f/15. Sementara shutter speed bisa diotak-atik juga untuk menghasilkan gambar yang optimal.
Memotret Landscape
Di taman ini juga bisa dimanfaatkan untuk belajar memotret Landscape. Namun, ada banyak tantangan ketika akan memotret Landscape di taman ini. Ketika musim panas, banyak sekali pengunjung untuk sekedar berjemur yang kadang membuat hasil kurang memuaskan karena terlalu banyak pernak-pernik orang berlalu lalang. Tantangan yeng berbeda terjadi ketika musim dingin, pengunjung sedikit tapi seringnya langit tidak mendukung. Memotret dengan langit kelabu atau putih mungkin tidak terlalu menarik kecuali ada Ray of Light (ROL) dari sela-sela awan tebal. Selain itu, yang pasti tangan kedinginan karena jika menggunakan kaos tangan, tangan kurang gesit.
Belajar teknik panning
Karena pandangan bisa leluasa, taman ini juga cocok untuk mempraktekkan teknikpanning. Dalam fotografi, teknik ini digunakan untuk memberi kesan bahwa benda yang akan kita bidik sedang bergerak. Biasanya yang jadi model adalah mobil, sepeda atau orang yang sedang berjalan. Untuk mempraktekkan teknik ini memang lebih baik di lapangan yang luas, sehingga bisa diperkirakan datangnya obyek yang akan dibidik. Obyek yang akan dibidik diikuti geraknya, sehingga background yang akan nampak bergerak dan obyek yang jelas terekan di gambar. Jika tidak, malah akan mendapatkan gambar obyek yang bergerak, sementara background akan nampak jelas.
Karena pandangan bisa leluasa, taman ini juga cocok untuk mempraktekkan teknikpanning. Dalam fotografi, teknik ini digunakan untuk memberi kesan bahwa benda yang akan kita bidik sedang bergerak. Biasanya yang jadi model adalah mobil, sepeda atau orang yang sedang berjalan. Untuk mempraktekkan teknik ini memang lebih baik di lapangan yang luas, sehingga bisa diperkirakan datangnya obyek yang akan dibidik. Obyek yang akan dibidik diikuti geraknya, sehingga background yang akan nampak bergerak dan obyek yang jelas terekan di gambar. Jika tidak, malah akan mendapatkan gambar obyek yang bergerak, sementara background akan nampak jelas.
Supaya memberi kesan bergerak, dalam teknik panning ini menggunakan shutter speed rendah. Ada yang bilang, di bawah 1/60s. Lebih dari itu, mobil akan nampak diam di tengah jalan yang ini bisa ditandai dari roda yang nampak jelas denganbackground yang juga nampak jelas, tidak terkesan bergerak. Misalnya gambar helikopter di bawah ini. Karena menggunakan shutter speed tinggi, yaitu 1/800, baling-baling terlihat diam.
Memotret Binatang
Di taman ini pada musim tertentu banyak didatangi burung camar selain burung dara dan burung gagak. Tentu saja, burung-burung tersebut ini bisa menjadi model yang cantik. Terutama burung camar yang warnanya putih dan besar.
Memotret burung bisa menggunakan teknik panning dimana kita mengikuti obyek sasaran supaya obyek nampak jelas. Memotret mobil, pesawat dan burung ternyata tidak sama. Mobil dan pesawat masih bisa diperkirakan arah melajunya. Sementara burung, bisa belak-belok semau mereka. Maklum sudah mahir terbang, jadi mau belok kapanpun, bisa saja.
Untuk memotret burung, menggunakan bisa shutter speed tinggi supaya gambar burung bisa nampak jelas. Kalau menggunakan shutter speed rendah, bisa jadi gambar burung akan tidak jernih. Namun jika ingin memberi kesan burung sedang meluncur cepat dan background terlihat bergerak, bisa menggunakan teknik panningyang menggunakan shutter speed tidak terlalu tinggi. Untuk ini tidak mudah mendapatkan gambar burung yang jelas. Butuh latihan berkali-kali untuk mendapatkannya.
Sport Photography
Ketka sore hari, banyak orang beraktifitas di Selly Park. Ada yang hanya sekedar jalan-jalan, anak-anak bermain di playground, dan olahraga. Ketika banyak orang sedang olah raga, bisa dipraktekkan sport photography.
Memotret kategori ini bisa langsung menggunakan mode sport. Tapi jika tidak puas dengan mode ini, yang harus menjadi catatan adalah untuk memotret kategori sportmenggunakan shutter speed tinggi supaya gerakan obyek bisa tertangkap dengan jelas. Sama halnya dengan memotret burung
Belajar reflection
Belajar reflection di taman? Bisa saja. Cukup dengan menggunakan kacamata yang bisa memantulkan gambar atau memanfaatkan apa saja di sekitar. Anak bisa dijadikan model. Pemandangan di sekitar taman bisa dijadikan obyek reflection yang menarik. Untuk memotret reflection, tentu saja fokusnya adalah ke yang bisa memantulkan obyek yang akan dibidik.
—00Ooo—
Masih banyak yang bisa dilakukan di taman seperti memotret aktifitas orang-orang yang ada di taman. Kebetulan di Selly Park disediakan playground dan fasilitas untuk fitnes. Kegiatan anak-anak di playground dan orang-orang yang sedang fitnes bisa jadi obyek yang menarik. Ini bisa masuk kategori candid dan street photography atau yang lainnya.
Di malam hari, di sekitar taman ini juga bisa dimanfaatkan untuk memotret. Untuk yang satu ini, saya masih belum juga menghasilkan gambar yang bagus.
Selain memotret aktifitas, pohon, kursi, ayunan, pagar, rumput bisa dijadikan obyek bidikan. Apakah obyek-obyek ini menarik? Tetap menarik dan bisa dikategorikan ke abstrak.
Bergabung dengan Kampret (Kompasianer Hobi Jepret) sejak 3 Agustus 2012. Masih anak baru di Kampret. Tapi Weekly Photograpgy Challenge (WPC) yang diadakan Kampret sangat membantu mencerdaskan kemampuan fotografi saya. Banyak tantangan motret dari Kampret yang saya ambil di Selly Park ini, meski akhirnya banyak juga yang tidak sempat terkirim dan diikutkan, karena sudah terlambat alias tantangannya sudah berlalu. Tetapi bisa saja hasilnya dikirim ke yang lain misal keGallery Phoography Indonesia (GPI) atau ke yang lebih mendunia ke 1x.com,500px.com, IPA (Invisible Photography Asia). Untuk ketiga yang terakhir saya belum mencoba, hanya sebagai penikmat foto-foto saja. Tapi yang jelas, salah satu dari tantangan WPC group facebook kampret yang tidak sempat saya submit ke WPC, yang obyeknya saya ambil dari Selly Park, akhirnya saya submit ke GPI dan mendapat frame GPI.
Sebelumnya, frame pertama dari GPI, obyeknya juga saya ambil di Selly Park ketika sedang latihan membidik kategori sport, yang lagi-lagi ilmunya saya dapat daribenchmark karya-karya Kampretos ketika WPC.
Jadi yang saya terapkan sekarang adalah “Belajar di Kampret untuk ajang fotografi yang lebih besar“. Semoga Kampret selalu bermanfaat bagi kami, para pecinta fotografi dan memberi manfaat bagi bangsa dan negara melalui jepretan-jepretan maut dari para Kampretos.
@SurgaBerita - 7 Orang yang Biasa Ditemui di Acara Reuni Sekolah, Siang itu kamu lagi suntuk sama kerjaan. Tiba-tiba ada email masuk. Kamu udah was-was aja, kirain si bos ngasi kerjaan baru. Ternyata itu adalah undangan reuni SMA kamu. Kamu pun langsung teringat masa-masa SMA kamu, dan temen-temen SMA dulu. Setelah nanya ke beberapa temen yang masih akrab, mastiin siapa aja yang dateng, kamu pun me-RSVP undangan reuni tersebut.
Eits, tapi sebelum kamu dateng ke acaranya, mending kamu baca ini dulu, buat mengetahui orang-orang yang bakal kamu temuin pas reuni nanti kayak gimana aja..
1. Si Superstar
Jaman sekolah dulu, dia ketua OSIS dan juga kapten tim basket. Juara kelas, dan masuk tim olimpiade fisika. Fisiknya juga oke, dan tentunya punya banyak penggemar. 10 tahun kemudian, masih tetep keren. Sekarang dia punya jabatan penting di salah satu perusahaan multinasional, dan kemaren malem baru aja dia mendarat abis business trip di Amerika. Pacar/suami/istrinya juga nggak kalah oke. Kamu pun bangga pernah kenal sama dia.
2. Si Apes
Dulu sih, anaknya lumayan keren. Salah satu temen main barengnya si superstar juga. Prestasinya juga lumayan kok. Dulu kamu ngira orang ini bakalan sukses, tapi kok sekarang bentuknya begini ya ?
Sekarang mukanya jadi tua banget, keliatan banyak pikiran. Pas ditanya kerjanya apa, dia jawab dengan malu-malu. Kalo ngobrol rame-rame, biasanya dia nggak banyak omong, cuma dengerin aja. Terus pas yang dateng mulai rame, dia udah nggak keliatan lagi. Yang gini-gini biasanya kalo nggak nasibnya sial, dia banyak ngambil keputusan hidup yang salah. Mungkin narkoba.
3. Si Caper
Kamu nggak inget namanya siapa, tapi inget mukanya waktu jaman sekolah dulu. Kalo nggak salah dia anak ekskul mading… Atau ekskul masak ya? Ya pokoknya kalo nggak salah dulu pernah sekelas waktu kelas 1 apa kelas 2 gitu. Terus ini orang dulu temennya cuma dia-dia aja ber-4. Pendiem gitu sih anaknya, nggak macem-macem. Bukan siapa-siapa juga.
Tapi entah kenapa, sekarang dia kok heboh amat ya? Sampe jadi MC acara reuni segala. Tapi garing gitu becandaannya. Oh dia juga jadi panitia reuni toh…Penampilannya juga…Er…Dandan amat deh. Nggak berapa lama kemudian, dia pun menghampiri kamu dan kawan-kawan, tanpa ditanya dia langsung menceritakan kabarnya, dan tentang gimana dia sekarang kerja di sebuah perusahaan besar, dan bla bla bla bla. Setelah selesai, dia pun pindah ke meja lain, dan mengulangi cerita yang sama.
4. Si Nggak Berubah
Sesuai dengan judulnya, yang ini mukanya nggak berubah dari jaman sekolah dulu. Ya mungkin keliatan lebih tua, tapi tetep aja begitu. Cara ngomongnya, becandaan dan kelakuannya pun masih sama. Kalo ngobrol sama dia kamu ngerasa kamu masih SMA gitu deh.
5. Si Ngilang
Abis lulus-lulusan, batang hidungnya enggak pernah keliatan lagi. Kabarnya juga simpang siur. Ada yang bilang dia kuliah di Universitas X. Ada yang bilang dia kuliah di luar negri. Ada yang bilang dia kerja di perusahaan anu, ada juga yang bilang dia kerja di perusahaan itu. Dia nggak punya facebook, dan alamatnya pun udah berubah. Ada sih yang masih berhubungan sama dia, tapi itu juga nggak akrab-akrab amat.
Pas reuni, tiba-tiba dia dateng bawa anak udah 2, badannya yang dulu kurus sekarang jadi berisi, dan giginya yang tonggos sekarang jadi rapih. Kamu butuh waktu 2-3 detik buat menyadari kalo orang depan kamu ini adalah temen sekolah kamu dulu.
6. Si Anak Itik
Dahulu
Pass Reuni
Pass Reuni
Pas dia jalan masuk ruangan, semua mata tertuju padanya. Pertamanya kamu bingung, siapa ini? Artis ya? Dulu perasaan nggak ada yang kayak gini bentuknya. Salah masuk ruangan kali ni orang. Ternyata dia menghampiri kamu, dan menyapa, dan menyebutkan namanya. Kamu pun kaget. Si anak itik yang buruk rupa ternyata udah berubah jadi angsa yang cantik. Dan sexy. Dan wangi. dan bener-bener tipe kamu.
Kamu pun menyesal kenapa dulu nolak dia. Salah sendiri.
7. Si Impian Kamu
Dulu kamu naksir berat sama dia. Dia salah satu orang yang dianggep cantik/ganteng di sekolah, tapi buat kamu, sosoknya benar-benar sempurna. Kamu inget dulu sempet norak bikin surat cinta ke dia, tapi karena kamu cupu, suratnya nggak dikasihin. Terus kamu inget saat kamu diem-diem naro coklat di dalem tasnya dia pas valentine. Dulu kamu pengen banget bisa pacaran sama dia, tapi kesempatan tidak pernah datang..
Sekarang, dia masih tetep sempurna. Senyumannya masih tetap bikin kamu geregetan. Oh. Dia lagi sendirian tuh! Ini kesempatan kamu, siapa tau memang takdir baru mau mempertemukan kamu sekarang. Kamu pun menghampiri dia. Dia menyapa kamu duluan! Dia masih ingat sama kamu! Kamu menyapanya kembali, dan kamu berdua pun asik mengobrol, dunia rasanya indah, hanya milik berdua. Ini pasti takdir. Ini dia saatnya.
Lalu tanpa kamu sadari, ternyata ada orang yang datang dan menghampiri pujaan hati kamu ini. Terus si “soulmate” kamu ini pun bilang “Eh kenalin dulu nih, Suami/Istri gue…” Ternyata takdir kamu memanglah sendirian selamanya.
Under Creative Commons License: Attribution Non-Commercial No Derivatives