Cristiano Ronaldo Menatap Rekor Gol Real Madrid - Surga Berita

Berita Terkini :

Cristiano Ronaldo Menatap Rekor Gol Real Madrid


@SurgaBerita - Ronaldo masuk daftar sepuluh pencetak gol terbanyak untuk Real Madrid.
La Liga: Cristiano Ronaldo, Real Madrid CF v Real Sociedad

Bintang Real Madrid Cristiano Ronaldo kembali mencatatkan sejarah. Torehan 131 golnya di berbagai ajang kompetisi telah membawa pemain bernomor punggung tujuh itu masuk daftar sepuluh besar pencetak gol terbanyak Los Blancos dalam sepanjang sejarah.

Pemain asal Portugal itu mencetak dua gol saat El Real menggebuk Real Sociedad 5-1 di Santiago Bernabeu akhir pekan lalu.

Gol pertama CR7 itu menambahkan catatannya menjadi 100 kali di Primera Liga Spanyol, sekaligus memecahkan rekor gol Ferenc Puskas yang sudah bertahan sejak 1960-an. Sementara gol keduanya menambahkan catatan menjadi 101, sekaligus membawa mantan pemain Manchester United itu mengungguli bintang Spanyol Michel untuk masuk daftar sepuluh pencetak gol terbanyak Real Madrid di berbagai ajang kompetisi (dengan 131 gol).

131 gol tersebut dicetak hanya dalam 131 pertandingan resmi, yang terbagi atas 33 gol dalam 35 pertandingan di musim perdana, 53 dari 54 di musim lalu, dan 45 dari 42 di musim ini (masih sangat mungkin terus bertambah).

Pemain berusia 27 tahun itu bahkan hampir mencetak gol ke setiap lawan di Primera Liga Spanyol musim ini. Sudah 17 tim yang merasakan lesakan gol sang bintang. Hanya Real Mallorca dan Barcelona yang belum merasakannya, dan itu masih mungkin terjadi.

10 PENCETAK GOL TERBANYAK REAL MADRID

PEMAINPERIODE GOL
Raul Gonzalez
1994-2010323
Alfredo Di Stefano
1953-1964308
Santillana1971-1988290
Ferenc Puskas1958-1966 238
Hugo Sanchez1985-1992 208
Francisco Gento1953-1971 179
Pirri1964-1980171
Emilio Butragueno1984-1995 171
Amancio
1962-1976155
Cristiano Ronaldo2009-131

Ronaldo tampaknya tidak mau kalah dengan bintang Barcelona Lionel Messi yang juga baru saja mencatatakan sejarah di klub. Pemain asal Argentina itu sudah mencetak 234 gol untuk Barca di berbagai ajang kompetisi, melewati koleksi Cesar Rodriguez (232) yang bertahan selama lima dekade.

Ronaldo masih berusia muda dan torehan golnya bisa terus bertambah. Andai mampu mencetak lebih dari 200 gol, maka ia mampu naik ke peringkat keenam dan melewati catatan Emilio Butragueno, Paco Gento, Pirri, dan Amancio.

Posisi lima besar saat ini masih dipegang Hugo Sanchez (208), Ferenc Puskas (238), Santillana (290), Alfredo Di Stefano (308), dan Raul Gonzalez (323). Kalau Ronaldo bertahan di Bernabeu untuk beberapa tahun ke depan, bukan tidak mungkin ia akan menjadi legenda baru dan pencetak gol terbanyak sepanjang sejarah klub.
sumber : Goal.com/id-id

Title Post: Cristiano Ronaldo Menatap Rekor Gol Real Madrid
Rating: 100% based on 99998 ratings. 5 user reviews.
Author: surgaberita

Terimakasih sudah berkunjung, Jika ada kritik dan saran silahkan tinggalkan komentar


LIKE dan FOLLOW SurgaBerita









Copyright 2013 Surgaberita All rights reserved Designed by Cafe-share Forum